God Wants You to be Succesful
Catatan
Ibadah ke-1 Minggu 10 Maret 2024
Setia dalam Perkara Kecil
Setiap orang diberi talenta oleh Tuhan.
Dalam perumpamaan ada yang diberi 5 talenta, 2 talenta, dan 1 talenta. Orang
yang diberi 5 talenta bisa beroleh laba 5 talenta sehingga menjadi 10 talenta.
Orang yang beroleh 2 talenta bisa beroleh laba 2 talenta sehingga menjadi 4
talenta.
Matius 25:21 (TB) Maka kata tuannya itu kepadanya: Baik
sekali perbuatanmu itu, hai hambaku yang baik dan setia; engkau telah setia
dalam perkara kecil, aku akan memberikan kepadamu tanggung jawab dalam perkara
yang besar. Masuklah dan turutlah dalam kebahagiaan tuanmu.
Namun, orang yang diberi 1 talenta malah menyembunyikannya
karena takut.
Matius 25:24-25 (TB)
Kini datanglah juga hamba yang menerima
satu talenta itu dan berkata: Tuan, aku tahu bahwa tuan adalah manusia yang
kejam yang menuai di tempat di mana tuan tidak menabur dan yang memungut dari
tempat di mana tuan tidak menanam. Karena itu aku takut dan pergi
menyembunyikan talenta tuan itu di dalam tanah: Ini, terimalah kepunyaan tuan!
1 talenta = 6000 dinar dan 1 dinar = upah
pekerja 1 hari. Jika upah tukang per hari adalah Rp200.000, 1 talenta = Rp1.2
Miliar. Seseorang langsung tersenyum bahagia jika mendapat uang segini
sekalipun hanya dalam ilustrasi. Jadi, jika anak Tuhan menolak 1 talenta, Tuhan
tidak akan berkata, "Cup... cup... cup... kurang ya? Ini kuberi 7
talenta." Tidak, tuannya justru marah kepadanya karena dia tidak
menggunakan talenta pemberiannya.
Matius 25:30 (TB) Dan campakkanlah hamba yang tidak berguna
itu ke dalam kegelapan yang paling gelap. Di sanalah akan terdapat ratap dan
kertak gigi."
Gereja merupakan satu tubuh Kristus. Lebih mudah keramas dengan 1 tangan atau 2 tangan? Tentu 2 tangan. Lebih mudah mengancingkan baju dengan 2 tangan atau 1 tangan? Tentu 2 tangan. Jika hanya sebagian tubuh yang berfungsi, ini namanya stroke. Tentu akan lebih mudah jika semua anggota tubuh berfungsi dengan baik.
Kita memiliki jari telunjuk untuk menunjuk
orang. Kita memiliki ibu jari untuk memuji orang. Lalu apa fungsi jari
kelingking? Untuk mengupil karena ibu jari tidak mungkin bisa masuk ke lubang
hidung. Jari terkecil tetap berfungsi. Jadi, di dalam Gereja, semua orang juga
harus berfungsi, sekecil apapun itu.
Suka Memberi.
Sekalipun memiliki kebutuhan, kita perlu
tetap memberi karena lebih berbahagia memberi daripada menerima. Hal ini bisa
dipraktekkan nanti setelah selesai ibadah. Traktir saja temanmu di kantin. Jika
dia bertanya, "Apa kamu ulang tahun?" Jawab saja, "Bukan. Aku
hanya ingin menunjukkan kebaikan Tuhan kepadamu." Langsung saja katakan
seperti itu karena sudah sama-sama Kristen.
Matius 5:16 (TB) Demikianlah hendaknya terangmu bercahaya di
depan orang, supaya mereka melihat perbuatanmu yang baik dan memuliakan Bapamu
yang di sorga."
Ajarkan Kehendak Tuhan secara Berulang-ulang
Setiap hari bacalah 1 firman dan lakukan.
Setahun ada 365 hari. Jika setiap hari melakukan 1 firman, dalam setahun kita
telah melakukan 365 firman. Lambat laun kita akan makin menyerupai Kristus.
Galatia 5:22-23 (TB)
Tetapi buah Roh ialah: kasih, sukacita,
damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan, kelemahlembutan,
penguasaan diri. Tidak ada hukum yang menentang hal-hal itu.
Dengan mempraktekkan firman, kita akan
makin kuat, makin sabar, dan makin menghasilkan banyak buah-buah Roh.
Pak Juan menulis buku berjudul 'Be Fun, Be Real, Be You.' Orang Kristen
harus senang (be fun) agar orang lain
juga senang melihat kita. Orang Kristen juga harus real (apa adanya) karena tanpa topeng saja sudah capek, apalagi
pakai topeng. Orang Kristen harus menjadi diri sendiri dan tidak perlu meniru
orang lain. Just be your self di
dalam Tuhan. Jika kita masih melihat malam berganti pagi, ini sudah menunjukkan
kesetiaan Tuhan dalam hidup kita.
PENEROBOS HIDUPKU
Verse 1: Bapaku yang ajaib,
Penolong hidupku, Anugrah-Mu besar, Melimpah bagiku.
Verse 2: Bapaku yang baik, Kekuatan jiwaku, Kuasa-Mu dahsyat, Penerobos
hidupku.
Chorus: Ku berseru mengangkat tangan
ku, percaya Kau tak 'kan membiarkanku sendiri. Ku melangkah dengan iman
kekuatan-Mu. Bersama-Mu kulewati s’galanya.
0 komentar:
Post a Comment