Sunday, October 8, 2023

Community ~ Ibu Gina Dharmawan

Catatan Ibadah ke-1 Minggu 8 Okt 2023

Bulan 1-9 hanya terdiri dari 1 digit, tetapi bulan 10, 11, dan 12 terdiri dari 2 digit. Jadi, memasuki bulan 10 merupakan waktu yang tepat untuk membicarakan komunitas karena angkanya tidak bisa lagi berdiri sendiri.

Nilai-nilai gereja kita adalah DESH, yaitu:
1. Discipleship / Pemuridan
2. Excellence
3. Spirit Led
4. Honor

1 Yohanes 1:5 (TB) Dan inilah berita, yang telah kami dengar dari Dia, dan yang kami sampaikan kepada kamu: Allah adalah terang dan di dalam Dia sama sekali tidak ada kegelapan.

Tuhan adalah Terang dan Connect Group (CG) merupakan komunitas anak-anak Terang. Komunitas merupakan perkumpulan orang-orang yang memiliki kesamaan minat. Jika tidak suka berkumpul dengan anak-anak Terang, berarti masih ada masalah hubungan kita dengan Tuhan. Di dalam Alkitab tidak ada kata komunitas, tetapi menggunakan kata persekutuan dan bahasa Inggrisnya adalah fellowship.

1 Yohanes 1:6 (TB) Jika kita katakan, bahwa kita beroleh persekutuan dengan Dia, namun kita hidup di dalam kegelapan, kita berdusta dan kita tidak melakukan kebenaran.

Salib melambangkan hubungan kita secara vertikal dengan Tuhan dan secara horizontal dengan sesama manusia. Jika mengasihi Tuhan, kita akan mengasihi sesama. Bu Gina memberikan konseling kepada beberapa orang. Kebanyakan orang tidak mau bergabung dengan CG karena takut tersakiti. Justru inilah gunanya komunitas.

1 Yohanes 1:7 (TB) Tetapi jika kita hidup di dalam terang sama seperti Dia ada di dalam terang, maka kita beroleh persekutuan seorang dengan yang lain, dan darah Yesus, Anak-Nya itu, menyucikan kita dari pada segala dosa.

Ketika ada masalah dengan komunitas, keluarga akan menolong kita. Namun, jika ada masalah dengan keluarga, komunitas sel bisa menolong kita. Kita pun harus mengizinkan komunitas mengasah kita. Pilihan ada di tangan kita: mau berfokus kepada perbedaan atau persamaannya.

Dengan berkomunitas, kita bisa bertumbuh. Namun, bertumbuh belum tentu berbuah. Jika tidak mau berkomunitas, berarti hanya ingin berkompetisi. Padahal, sesama anggota gereja tidak perlu berkompetisi.

Komunitas itu seperti akar tanaman. Kalau akarnya kuat, pohon bisa bertumbuh. Jika akarnya tidak kuat, pohon tidak bisa bertumbuh. Ada yang ingin melewati proses dan ingin langsung berbunga. Tidak bisa. Agar bertumbuh dan berbuah, kita harus melewati prosesnya.

Leader = pemimpin, leadership = kepemimpinan. Jika suatu kata ditambahi ship, ini berkaitan dengan proses. Friend = teman, friendship = persahabatan. Ada proses yang harus dilalui dari teman menjadi sahabat. Proses ini tidak bisa dilewati sehingga ada yang berkata, “Ada teman terasa seperti saudara dan ada saudara yang tidak berasa saudara.”

Satu pohon juga akan menghasilkan satu jenis buah. Jika satu pohon berbuah jeruk, tidak mungkin juga berbuah durian. Jika satu pohon berbuah jeruk manis, tidak mungkin juga berbuah jeruk masam. Jadi, bagian-bagian dalam satu pohon tidak berkompetisi. Buahnya sama.

Komunitas

0 komentar:

Post a Comment

* Semua Catatan Ibadah di blog ini tidak diperiksa oleh Pengkhotbah terkait.