Sunday, September 10, 2023

Anugerah Tuhan - Pdt. Debby Basjir

Mengandalkan Tuhan
Catatan Ibadah ke-1 Minggu 10 Sept 2023

Suatu hari ada orang yang menemui bu Debby dan berkata, "Saya diminta oleh Tuhan untuk meminta uang kepada bu Debby." Jawabnya, "Oh, pantas semalam Tuhan juga berbicara kepada saya."

"Apa kata Tuhan?" Tanya orang itu dan bu Debby menjawab, "Jangan dikasih." Sebenarnya dia mau menipu dengan membawa nama Tuhan. Orang seperti ini adalah orang yang dikutuk oleh Tuhan.

Yeremia 17:10 (TB) Aku, TUHAN, yang menyelidiki hati, yang menguji batin, untuk memberi balasan kepada setiap orang setimpal dengan tingkah langkahnya, setimpal dengan hasil perbuatannya."

Bu Debby seringkali diminta membangun gereja, tetapi dia tidak mau karena jika melakukan hal rohani yang tidak sesuai kehendak Tuhan, tetap saja ini dosa. Maka, dia berdoa dan bertanya kepada Tuhan. Lalu Tuhan berkata, “Banyak tuaian, tetapi penuainya masih kurang.” Maka, Tuhan memintanya membuka sekolah misi di Bandungan. Sekolahnya cukup enam bulan karena Tuhan perlu cepat. Dia pun diminta mendanai semuanya.

Bu Debby dan suaminya berencana meminta sumbangan melalui youtube mereka. Jika 100.000 pengikutnya masing-masing menyumbang Rp50.000,00 saja, hitung-hitungan secara manusia sudah langsung muncul. Namun, Tuhan menegurnya, “Jika kamu menggunakan cara tersebut, aku tidak akan bertanggung jawab terhadap proyek tersebut. Selesaikan saja sendiri.”

Maka, mereka tidak menggunakan cara tersebut. Ketika mereka mencari tanah untuk membangun sekolah itu, tiba-tiba ada yang menyumbangkan tanah di lokasi yang tepat. Dia sengaja memilih lokasi di bawah gunung agar makin dekat dengan Tuhan. Jika dibangun di kota, bisa-bisa mereka pergi ke mall.

Ketika dia membutuhkan furniture, tiba-tiba ada orang yang menghubunginya dan menawarkan furniture dengan cuma-cuma. Keramik dan tempat tidur pun diberi oleh orang-orang. Padahal, dia tidak pernah meminta dan memberitahu mereka tentang misinya. Bahkan, bu Debby bukan lulusan STH, MTH, atau H H H lainnya. Dia juga lulusan sekolah misi enam bulan.

Tuhan hanya ingin mengerjakan rencana-Nya melalui bu Debby. Jika kita bisa melakukannya dengan kekuatan atau kemampuan sendiri, kita tidak akan memuliakan Tuhan. Namun, ketika kita bisa mengerjakan sesuatu yang berada di luar kemampuan kita, di sinilah kita akan menyadari anugerah Tuhan.

PENYERTAAN-MU
Penyertaan-Mu Tuhan segalanya bagiku. Hadir-Mu di hidupku terutama bagiku.
Reff: Anugerah-Mu, anugerah-Mu. Semua karena anugerah-Mu, bukan karena kekuatanku. Anugerah-Mu, anugerah-Mu Tuhan. Kasih dan sayang-Mu sumber kekuatan bagiku.
Anugerah-Mu Tuhan cukuplah bagiku.

Related Posts:

  • Don't Worry Be Happy (3) ~ Pdt. Isaac Albert (World Harvest Church)Don't Worry Be Happy (2)Catatan Ibadah ke-1 Minggu 24 Juni 20183. Kuatir tidak membantu. Kuatir tidak mengubah masa lalu dan tidak mengontrol masa depan. Setiap kenyataan harus tunduk kepada kebenaran. Kebenarannya adalah All… Read More
  • Bebas dari Penjara - Pdt. Victor Daud F.Catatan Ibadah ke-1 Minggu 29 Juli 2018Kali ini kita perlu menghadap Tuhan dengan sukacita karena biasanya kita berdoa dengan muka jelek. Apa kalian selalu menyikat gigi setiap pagi? Tentunya kita tidak lupa melakukannya. Jik… Read More
  • Rumah Tangga ~ Pdt. Sukirno Tarjadi Catatan Ibadah ke-1 Minggu 10 Juni 2018 Bacaan >> Kejadian 25:19-34, Kejadian 27 Ketika Ishak belum menikah jua hingga berumur 40 tahun, Abraham pun meminta hambanya untuk mencarikan jodoh bagi Ishak. Lalu terjadil… Read More
  • Bebas dari Penjara (2) - Pdt. Victor Daud F.Bebas dari PenjaraCatatan Ibadah ke-1 Minggu 29 Juli 2018Beberapa hari kemudian pak Victor diajak temannya ke RKZ kamar nomer 103 untuk mendoakan seseorang. Dia pun menyempatkan diri ke kamar nomer 48 untuk melihat situasi. T… Read More
  • Meet Your King: Drama Natal ~ Ps.Philip Mantofa Catatan Ibadah ke-1 Minggu 25 Desember 2016 (youtu.be/GUtZjZOsSDA) Tahun lalu Luna beserta adik perempuan dan orang tuanya terjebak macet dalam perjalanan ke GMS (Gereja Mawar Sharon). Di dalam mobil bernopol L 6 MS mer… Read More

0 komentar:

Post a Comment

* Semua Catatan Ibadah di blog ini tidak diperiksa oleh Pengkhotbah terkait.