Sunday, January 15, 2023

Pentingnya Keluarga di Mata Tuhan ~ Pdt. Sukirno Tarjadi

Iklan Keluarga pada Saat Imlek
Catatan Ibadah ke-1 Minggu 15 Jan 2023

HORMATILAH ORANG TUAMU

Efesus 6:2-3 Hormatilah ayahmu dan ibumu — ini adalah suatu perintah yang penting, seperti yang nyata dari janji ini: supaya kamu berbahagia dan panjang umurmu di bumi.

Di dalam Alkitab bahasa Inggris, Yesus memanggil ibunya dengan kata 'Woman'. Ini bukan bermaksud kurang ajar karena dalam bahasa aslinya wanita juga berarti ibu. Yesus tetap menghormati ibunya.

Dengan menghormati orang tua, kita akan berbahagia dan panjang umur. Namun, mungkin saja ada orang yang tetap panjang umur sekalipun tidak menghormati orang tua. Meskipun demikian, lihatlah, orang itu tidak berbahagia.

Terkadang kita sulit menghormati orang tua ketika mengetahui kekurangan mereka. Daripada bengong saja, dalam usia 15 tahun anak pak Sukirno diminta mengikuti kelas konseling yang diadakannya. Dia diminta menuliskan tiga kelebihan dan tiga kekurangan orang tuanya.

Pak Sukirno pun mengakui tiga kekurangan yang disebutkan oleh anaknya. Ini menunjukkan bahwa anaknya memang kenal betul dengannya. Namun, jika tidak waspada, anak bisa berhenti menghormati orang tua karena kekurangan mereka itu.

Nah, ketika seorang anak makin disekolahkan dan makin pintar, mereka bisa berpandangan bahwa orang tuanya bodoh. Padahal, anak tetap harus menghormati orang tuanya.

Seorang anak juga bisa kesulitan menghormati orang tuanya karena mereka tidak berfungsi sebagai orang tua. Ayah Elon Musk menikah dengan kakak tirinya. Dia pun tidak bangga memiliki anak yang hebat seperti Elon Musk.

Bagaimana perasaan seorang anak ketika memiliki ayah seperti itu? Anggota keluarga Elon Musk mengatakan bahwa ayah Elon Musk memang bukan orang yang menyenangkan. Namun, mereka dan Elon Musk tidak akan membicarakan kekurangannya. Mereka menutup mulut akan hal itu.

Suatu hari ada pendeta yang berkata kepada anak-anaknya, "Sekarang papa mengajak kalian berbicara. Nanti kalau papa sudah tua, apa kalian juga melakukannya?" Ketiga anaknya langsung serempak menjawab, "Kami akan mengajak papa bicara."

Lalu dia berkata, "Sekarang papa memberi kalian uang. Nanti kalau papa sudah tua, apa kalian juga akan memberi?" Mereka mulai terdiam lalu menjawab perlahan, "Ya, kami akan memberi."

Selanjutnya, dia berkata lagi, "Sekarang papa membelikan kalian rumah. Nanti kalau papa sudah tua, apa kalian juga melakukannya?" Salah satu anak mulai menjawab perlahan bahwa dia akan membelikannya apartemen.

Ternyata memang tidak mudah menjadi orang tua. Kadang kala ada orang tua yang takut kepada anaknya. Sekalipun anaknya masih bergantung biaya hidup kepadanya, dia tetap takut kepada anaknya. Ada seorang anak memarahi ibunya karena terlambat meneleponnya. Ibunya hanya bisa meminta maaf. Padahal, anak tetap harus menghormati orang tua.

MENYENANGKAN-MU
Tuhan ku mau menyenangkan-Mu. Tuhan bentuklah hati ini jadi bejana untuk hormat-Mu, cemerlang bagai emas murni.
Menyenangkan-Mu, senangkan-Mu, hanya itu kerinduanku. Menyenangkan-Mu, senangkan-Mu, hanya itu kerinduanku.
Tuhan kuserahkan hatiku. Semua kuberikan pada-Mu. Kuduskan hingga tulus selalu agar aku menyenangkan-Mu.
Menyenangkan-Mu, senangkan-Mu, hanya itu kerinduanku. Menyenangkan-Mu, senangkan hati-Mu, hanya itu kerinduanku.

0 komentar:

Post a Comment

* Semua Catatan Ibadah di blog ini tidak diperiksa oleh Pengkhotbah terkait.