Sunday, April 26, 2020

Pemurnian ~ Pdt. Jonathan Pattiasina (Melbourne Australia)

Menjelang Akhir Zaman
Catatan Ibadah Online Minggu 26 Apr 2020
Yohanes 15:1-2 "Akulah pokok anggur yang benar dan Bapa-Kulah pengusahanya. Setiap ranting pada-Ku yang tidak berbuah, dipotong-Nya dan setiap ranting yang berbuah, dibersihkan-Nya, supaya ia lebih banyak berbuah.
Agar bisa menampilkan karakter Kristus, kita harus membiarkan Yesus membersihkan kita. Ketika 'dipotong', mungkin terasa menyakitkan karena ada sesuatu yang hilang dari hidup kita. Namun, tunas baru akan muncul setelah ranting dipotong pada beberapa bagian. Dalam perjalanannya Paulus pun harus berpisah jalan dengan Barnabas (Kisah Para Rasul 15). Ini bukan kesalahan Barnabas, tetapi karena ada perbedaan jalan saja. Setelah berpisah dari Barnabas, Paulus justru memiliki kesempatan untuk menyebarkan Injil di Eropa sekalipun dalam kondisi sedang sakit.
Roma 8:28 Kita tahu sekarang, bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah.
Banyak orang Kristen mengutip ayat tersebut karena kita memang menyukai kebaikan. Haleluya. Namun, untuk mendapatkan kebaikan tersebut, kita harus melihat pada ayat selanjutnya.
Mazmur 50:1 Mazmur Asaf. Yang Mahakuasa, TUHAN Allah, berfirman dan memanggil bumi, dari terbitnya matahari sampai kepada terbenamnya.
Panggilan MasukAyat tersebut mengatakan bahwa Tuhan memanggil bumi. Jadi, Tuhan telah memanggil semua orang, tetapi tidak semua orang mau merespon-Nya sehingga tidak semua orang dipilih-Nya. Oleh karena itu, banyak yang dipanggil, tetapi sedikit yang dipilih.
Roma 8:29 Sebab semua orang yang dipilih-Nya dari semula, mereka juga ditentukan-Nya dari semula untuk menjadi serupa dengan gambaran Anak-Nya, supaya Ia, Anak-Nya itu, menjadi yang sulung di antara banyak saudara.
Orang-orang yang mau merespon panggilan Tuhan akan dipilih-Nya. Lantas mereka diproses agar semakin serupa dengan Kristus. Mereka pun dibenarkan oleh-Nya. Kemudian mereka akan dibawa ke dalam kemuliaan kekal.

KAMI DATANG PENUHI PANGGILAN-MU
Verse 1: Kami datang penuhi panggilan-Mu Tuhan dengan apa yang dapat kami b'rikan. Kami penuhi amanat agung-Mu menyelamatkan jiwa yang tersesat.
Verse 2: Kami datang penuhi panggilan-Mu Tuhan dengan apa yang dapat kami b'rikan. Kami penuhi amanat agung-Mu melayani yang lelah dan berbeban.
Chorus: Urapi kami Tuhan dengan kuasa Roh Suci. Berikan hati yang terbeban dan penuh Kasih Ilahi. Penuhi kami dengan kuasa dari tempat yang tertinggi dan teguhkan semua kesaksian.

0 komentar:

Post a Comment

* Semua Catatan Ibadah di blog ini tidak diperiksa oleh Pengkhotbah terkait.