Tuesday, April 9, 2019

Mazmur 57:9 (2) ~ Ps. Philip Mantofa

Mazmur 57:9 (1)
Catatan Ibadah ke-4 Minggu 07 April 2019

3. Tuhan akan mengutus orang lain untuk membangunmu.
Yesaya 49:17 Orang-orang yang membangun engkau datang bersegera, tetapi orang-orang yang merombak dan merusak engkau meninggalkan engkau.
Jika kita membangun orang lain, Tuhan akan mengutus orang lain pula untuk membangun kita. Ketika kakinya masih sakit itu, ko Philip masih menyempatkan diri ke Shinjuku, Jepang. Selama di pesawat dia pun menahan sakit pada kakinya yang telah dibebat dengan sangat erat agar bengkaknya tidak kelihatan.

Membangun Orang Lain
Sesampai di Jepang dia pun berkhotbah sambil berdiri di tengah jalan selama sekitar 1-2 jam. Di Jepang orang-orang biasa makan dengan tenang dan mereka hanya saling menganggukkan kepala. Namun, saat itu tiba-tiba terdengar seorang ibu berteriak keras. Ternyata dia berteriak karena anaknya yang tuli mendadak bisa mendengar. Karena peristiwa ini, beberapa orang mau menerima Yesus. Ketika ko Philip bertemu mereka lagi sekitar setahun kemudian, anak ibu itu tetap sembuh.

Maka, ko Philip bertanya kepada Tuhan: "Bagaimana denganku? Engkau telah menyembuhkan pasien lain, tetapi giliranku kapan?" Kala itu rumah ko Philip bagai apotek karena banyak jemaat memberinya salep dan obat-obatan untuk kakinya. Karena terlalu banyak, akhirnya obat-obat tersebut pun tidak dipakainya. Bahkan, banyak pula yang mau membawanya berobat ke luar negeri. Namun, ko Philip berpikir: "Jika semua tawaran tersebut diterimanya, ntar dia malah jalan-jalan."

Pada momen tersebut dia pun mendapatkan rhema Yesaya 49:17. Lantas dia berkata kepada Tuhan: "Sudahlah, jangan merepotkan jemaatmu. Ucapkanlah sepatah kata maka aku akan sembuh." Dokter pun menyembuhkan sebagian bengkaknya dan selanjutnya Tuhan sendiri yang memulihkan fungsi kakinya.
Mazmur 57:10-11 Aku mau bersyukur kepada-Mu di antara bangsa-bangsa, ya Tuhan, aku mau bermazmur bagi-Mu di antara suku-suku bangsa; sebab kasih setia-Mu besar sampai ke langit, dan kebenaran-Mu sampai ke awan-awan.
HATIKU SIAP
Hatiku siap ya Allah. Kumau bernyanyi, bermazmur bagi-Mu, kumau bersyukur kepada-Mu di antara segala suku-suku bangsa.
S'bab kasih setia-Mu besar sampai ke langit, kebenaran-Mu sampai ke awan-awan. Tinggikanlah diri-Mu mengatasi langit ya Tuhan. Biarlah kemuliaan-Mu mengatasi seluruh bumi.

0 komentar:

Post a Comment

* Semua Catatan Ibadah di blog ini tidak diperiksa oleh Pengkhotbah terkait.