Sunday, February 8, 2015

Hadirat TUHAN

(Cuplikan Khotbah Philip Mantofa ibadah ke-3)

Meskipun Tuhan ada dimana-mana, kita tetap perlu meluangkan waktu khusus untuk bersekutu dengannya agar kita mengalami peningkatan rohani dan semakin memahami kehendak-Nya. Jadi, masuklah ke hadirat Tuhan (carilah Tuhan dengan bersaat teduh) setiap hari agar kita tidak terpengaruh oleh roh-roh dunia atau roh-roh jahat.
"Janganlah kamu menjadi serupa dengan dunia ini, tetapi berubahlah oleh pembaharuan budimu, sehingga kamu dapat membedakan manakah kehendak Allah: apa yang baik, yang berkenan kepada Allah dan yang sempurna." ~ 2Roma 12: ~
Saat teduh bisa dilakukan dimana pun kita berada asalkan tempatnya tenang atau bebas gangguan. Contohnya: Philip Mantofa bersaat teduh di laundry room (ruang cuci) dekat toilet dan hadirat Tuhan pun melawatnya di sana sehingga di sanalah dia berbahasa lidah untuk pertama kalinya.

Hadirat Tuhan adalah hak kita sehingga kita perlu mengambilnya. Lakukanlah doa syafaat setiap hari yaitu doa untuk orang lain (doa yang menghubungkan Tuhan dengan orang lain) karena Tuhan mengindahkan doa-doa tersebut. Doa syafaat dilukiskan di langit surgawi dengan amat indah bagaikan pelangi yang saling bertabrakan dan Tuhan akan menjawab setiap doa tersebut.

Dengan memasuki hadirat Tuhan (berdoa, membaca alkitab, memuji dan menyembah-Nya), kita bisa mendapatkan damai sejahtera karena kita bisa merasakan sendiri kesetiaan Tuhan dalam hidup kita.
Ayub 42:5 Hanya dari kata orang saja aku mendengar tentang Engkau, tetapi sekarang mataku sendiri memandang Engkau.
Kita juga bisa memperoleh rhema atau pesan dan janji Tuhan setiap hari.
Mazmur 25:14 TUHAN bergaul karib dengan orang yang takut akan Dia, dan perjanjian-Nya diberitahukan-Nya kepada mereka.
Bahkan, malaikat Tuhan akan berkemah di sekeliling kita bila kita senantiasa bersekutu dengan Tuhan.
Mazmur 34:7 (34-8) Malaikat TUHAN berkemah di sekeliling orang-orang yang takut akan Dia, lalu meluputkan mereka.
Namun, janganlah berdoa kepada malaikat meskipun setiap malaikat mempunyai nama, yakni:
1. Kerub/ malaikat penjaga
Kejadian 3:24 Ia menghalau manusia itu dan di sebelah timur taman Eden ditempatkan-Nyalah beberapa kerub dengan pedang yang bernyala-nyala dan menyambar-nyambar, untuk menjaga jalan ke pohon kehidupan.

2. Gabriel / malaikat pembawa pesan
Lukas 1:19 Jawab malaikat itu kepadanya: "Akulah Gabriel yang melayani Allah dan aku telah diutus untuk berbicara dengan engkau dan untuk menyampaikan kabar baik ini kepadamu.

3. Mikhael / malaikat perang
Daniel 12:1 "Pada waktu itu juga akan muncul Mikhael, pemimpin besar itu, yang akan mendampingi anak-anak bangsamu; dan akan ada suatu waktu kesesakan yang besar, seperti yang belum pernah terjadi sejak ada bangsa-bangsa sampai pada waktu itu. Tetapi pada waktu itu bangsamu akan terluput, yakni barangsiapa yang didapati namanya tertulis dalam Kitab itu.

4. Serafim / malaikat penyembah Tuhan
Yesaya 6:2-3 Para Serafim berdiri di sebelah atas-Nya, masing-masing mempunyai enam sayap; dua sayap dipakai untuk menutupi muka mereka, dua sayap dipakai untuk menutupi kaki mereka dan dua sayap dipakai untuk melayang-layang. Dan mereka berseru seorang kepada seorang, katanya: "Kudus, kudus, kuduslah TUHAN semesta alam, seluruh bumi penuh kemuliaan-Nya!"

Berdoalah kepada bosnya para malaikat, yaitu Tuhan.
Dan ketika Ia membawa pula Anak-Nya yang sulung ke dunia, Ia berkata: "Semua malaikat Allah harus menyembah Dia." ~ Ibrani 1:6 ~
Selain itu, ketahuilah bahwa semua malaikat itu maskulin. Bila kamu bercermin dan tiba-tiba melihat di belakangmu ada wanita berambut panjang, itu pasti bukan malaikat dan siapa tahu ada lubang di punggungnya...hahaha... Jadi, ujilah segala sesuatu karena iblis pun bisa menyamar menjadi malaikat terang.
2 Korintus 11:14-15 Hal itu tidak usah mengherankan, sebab Iblis pun menyamar sebagai malaikat Terang. Jadi bukanlah suatu hal yang ganjil, jika pelayan-pelayannya menyamar sebagai pelayan-pelayan kebenaran. Kesudahan mereka akan setimpal dengan perbuatan mereka.


Lagu 'MUJIZAT adalah'
Sungguh terbatas kuasaku
Pengharapanku seturut yang kulihat
Hingga 'ku masuk ke hadirat-Mu
Kau tunjukkan dunia-Mu Dimana batas sirna
Mujizat adalah warna
Mujizat-Mu membuat yang ada dari yang tak ada
Mujizat-Mu sanggup membatalkan niat musuh-musuhku
Membangkitkanku dari lembah maut
Oleh mujizat-Mu aku sembuh

(dari album 'KuPercaya Mujizat
>> dapatkan di: Pustaka Rajawali
Jl. Cempaka 25 Surabaya
Tel: +6231 6000 7000
Email: info@pustakarajawali.com
Itunes Indonesia >> Album 'KuPercaya Mujizat')

0 komentar:

Post a Comment

* Semua Catatan Ibadah di blog ini tidak diperiksa oleh Pengkhotbah terkait.