Monday, March 16, 2015

Lebih dari yang Kupinta

Ibadah ke-4 Minggu, 15 Maret 2015

Tadi siang aku berharap lagu 'Manis Kau Dengar' dinyanyikan di gereja karena meskipun aku sudah menghafal liriknya tetapi aku tidak ingat nadanya. Mau download di internet, sinyalnya putus nyambung... akhirnya ya hanya berkata: "Semoga lagu 'Manis Kau Dengar' dinyanyikan di gereja oleh tim worship."

Di dalam perjalanan ke gereja bersama titiku, rintik-rintik hujan membasahi bumi. Karena enggan memakai jas hujan, kuberkata di dalam hati: "Tuhan, hentikan hujannya donk... sedikit lagi sampai." Namun, hujannya malah bertambah deras sehingga kami menepi di bawah jembatan SanMar untuk mengenakan jas hujan. Kami pun meneruskan perjalanan di bawah guyuran hujan deras lalu aku teringat reff. lagu 'Pelangi Sehabis Hujan'.

Pelangi Sehabis Hujan (http://youtu.be/f_VJBEC5Oas)
1. Jalan Hidupku Tak Selalu Tanpa Kabut Yang Pekat
Namun Kasih-Mu Nyata Padaku Pada Waktu-Mu Yang Tepat
2. Mungkin Langit Pun Tak Terlihat, Tertutup Awan Tebal
Namun Hatiku 'Kan Tetap Kuat Oleh Janji-Mu Yang Kekal
Reff: Seperti Pelangi Sehabis Hujan Itulah Janji Setia-Mu Tuhan
Di Balik Dukaku Telah Menanti Harta Yang Tak Ternilai Dan Abadi

Lantas di depan gereja kaki kami harus menikmati banjir di bawah guyuran derasnya hujan... hehehe... kelihatannya banjir berkat 'kan tercurah dari langit tanpa menenggelamkan kami seperti lirik lagu 'Pelangi Sehabis Hujan'...^.^

Titiku segera menggabungkan diri ke dalam tim service management. Sementara itu kuhabiskan waktuku dengan membaca sesuatu. Sejam kemudian tim worship baru mulai mengajak jemaat menyanyikan kidung puji-pujian. Eh, ternyata tim worship tidak membawakan lagu 'Manis Kau Dengar'. Pikirku: "Ya sudahlah... kudownload lagu itu di lain waktu saja."

Namun, pada lagu worship yang terakhir aku melihat seorang pria muncul di mimbar dengan kepala yang mengkilat. Pikirku: "Ini siapa yach? Kok mirip pdt.Welyar Kauntu." Hahaha... ternyata memang pdt.Welyar Kauntu yang kemarin berkhotbah di acara PUSH 5.

Dia berkata: "Tuhan telah memanggil kalian untuk menjadi penyembah. Saya Welyar Kauntu dan ini pertama kalinya saya hadir di gereja ini. Saya tahu tema bulan ini tentang keluarga. Tapi, bila kita menjadi penyembah yang benar, keluarga juga akan benar." AMIN

Dia pun mengulang beberapa khotbah yang telah disampaikan di acara PUSH 5 yang beberapa di antaranya memang belum kutulis karena terbatasnya daya ingat. Lalu di tengah-tengah khotbah dia kembali menyanyikan lagu 'Manis Kau Dengar' seperti saat PUSH 5. Dia mengatakan bahwa lagu tersebut diciptakannya 25 tahun lalu dan lagu ini mengingatkannya pada kasih mula-mula.

Tuhan memberi lebih daripada yang kupinta
Wow... Tadinya sich berharap tim worship yang bawain. Eh, ternyata Tuhan memberikan lebih daripada yang kupinta. Pencipta lagunya sendiri yang bawain lagu tersebut. Wow... terima kasih Tuhan. Hahaha...
Mazmur 37:3-4  Percayalah kepada TUHAN dan lakukanlah yang baik, diamlah di negeri dan berlakulah setia, dan bergembiralah karena TUHAN; maka Ia akan memberikan kepadamu apa yang diinginkan hatimu.Efesus 3:20-21  Bagi Dialah, yang dapat melakukan jauh lebih banyak dari pada yang kita doakan atau pikirkan, seperti yang ternyata dari kuasa yang bekerja di dalam kita, bagi Dialah kemuliaan di dalam jemaat dan di dalam Kristus Yesus turun-temurun sampai selama-lamanya. Amin.

I AM HERE
I am here because of Your grace. I am here because of Your love. Lord Jesus, I am so thankful for Your grace abounds to me.
Reff: Thank you Jesus, Jesus. Jesus, Thank you Jesus. It's only by your grace, that I could live today. Forever I will praise Your name.
KU ADA
Ku ada s'bab anugrah-Mu. Ku ada karna kasih-Mu Tuhan. Yesus ku bert'rima kasih Buat kasih rahmat-Mu.
Reff: T'rima kasih Yesus, Yesus. Yesus, t'rima kasih. Hanya anugrah-Mu, buat hidupku s'karang. Ku 'kan memuji-Mu selamanya.

(Lagu pembuka Before 30 tahun baru 2015 >> http://youtu.be/gABN-aTRjnM)

0 komentar:

Post a Comment

* Semua Catatan Ibadah di blog ini tidak diperiksa oleh Pengkhotbah terkait.