Kadang kala sesuatu yang kita harapkan tidak hadir sesuai dengan keinginan kita. Semua yang telah dialami atau akan kita alami pastinya tidak selalu indah. Namun, sesungguhnya hidup itu indah jika kita menganggapnya indah. Untuk mengubah rasa kehidupan dari pahit menjadi manis atau indah, kita hanya perlu menikmatinya.
Menikmati Aneka Rasa Kehidupan:
TaK kuSaNgKa... TaK kUkiRa...
SeMuA TeRjAdi.
TiBa-tiBa saJa hiDupku PeNuH waRnA seiNdaH wArNa PeLanGi hiNggA tAk aDa wAkTu ‘tuK mErAsA BoSaN.
TiBa-tiBa saJa hiDupku PeNuH waRnA seiNdaH wArNa PeLanGi hiNggA tAk aDa wAkTu ‘tuK mErAsA BoSaN.
01. Saat diterpa masalah rasanya seperti bermain-main di dalam
labirin ==> pasti ada jalan keluarnya donk.
02. Saat kehilangan sesuatu rasanya seperti baru melihat permainan
kembang api yang indah sesaat lalu lenyap tak berbekas.
03.
Saat menjadi tuna wisma rasanya seperti sedang trekking di tempat baru.
04. Saat jatuh sakit
rasanya seperti dinobatkan menjadi putri raja yang tak boleh kerja apapun
==> hari-hari pun dilewatkan dengan kata-kata nan puitis bak pujangga
kesiangan.
05. Saat dimarahi rasanya seperti mendapat siraman rohani tentang
arti sebuah kesabaran.
06. Saat diam-diam dibicarakan orang atau digosipkan rasanya
seperti menjadi artis yang sedang naik daun.
07. Saat tak ada dukungan rasanya seperti bermain ayunan tanpa
sandaran.
08. Saat ditertawakan rasanya seperti menjadi pelawak kawakan yang
tiada duanya ==> hahaha...
09. Saat dicela atau dicemooh rasanya seperti mendengar lagu
pujian dari orang yang iri hati.
10. Saat pesan dicuekin rasanya seperti membuang sesuatu ke dalam
tong sampah ==> bERsiH beRsiNaR SuNShiNe...
11. Saat
melihat air mata menetes
rasanya seperti melihat pelangi ==> aDa PeLaNGi di bOLa maTAnya...
12.
Saat nyaris diculik rasanya seperti sedang naik roller coaster ==> mau turun tidak bisa tetapi akhirnya turun juga :)
13.
Saat nyaris tertabrak rasanya seperti sedang bermain “kejar daku kau kutangkap”.
14.
Saat tertipu rasanya seperti sedang bungee
jumping.
15. Saat takut dan cemas
rasanya seperti berada di arena permainan rumah hantu.
16. Saat sendiri rasanya dunia dan segala isinya
telah menjadi milik pribadi ==> kaya banget dech.
17. Saat mengalami
kegagalan terus menerus rasanya seperti telah menemukan 1001 cara yang salah
(Thomas Alva Edison).
Confusius: kebanggaan kita yang terbesar bukanlah tidak pernah gagal melainkan kemampuan untuk bangkit kembali setiap kali jatuh.
Tersenyum, memaafkan, sabar, dan selalu bersyukur adalah beberapa hal yang seharusnya dilakukan bila menginginkan hidup yang manis bak gulali. Agar mampu bersyukur, cukup berfokus pada hal-hal yang masih dimiliki dan abaikan hal-hal yang belum dimiliki.
Dikutip dari blog Mawar Hitam:
Rasa syukur membuat hidup kita menjadi indah,
Rasa syukur membuat yang sedikit terasa cukup dan berkah,
Rasa syukur mengubah apa yang kita miliki saat ini menjadi lebih berharga,
Rasa syukur mengubah masalah yang kita miliki menjadi hikmah yang bernilai,
Rasa syukur mengubah hidangan sederhana terasa istimewa,
Rasa syukur mengubah rumah yang sempit terasa lapang dan nyaman,
Rasa syukur mengubah kegagalan menjadi pelajaran berharga,
Rasa syukur mengubah kekeruhan suasana menjadi kejernihan,
Rasa syukur mengubah yang tidak nyaman menjadi menyenangkan,
Rasa syukur mengubah penolakan menjadi penerimaan,
Rasa syukur mengubah kebencian di hati menjadi kasih sayang,
Rasa syukur menciptakan kedamaian dan ketenangan hati,
Rasa syukur mengubah emosi menjadi latihan kesabaran,
Rasa syukur menjadikan masa lalu sebagai kenangan manis,
Rasa syukur menjadikan masa sekarang keindahan dan kesenangan,
Rasa syukur menjadikan hari esok penuh harapan,
Rasa syukur menciptakan visi ke depan yang penuh harapan,
Bila hatimu dipenuhi rasa syukur, hidup akan selalu indah dan damai.
Untuk menjadi Bahagia, Buatlah Orang Lain Bahagia.
Untuk Membuat Orang Lain Bahagia, Buatlah Diri Kita Bahagia.
0 komentar:
Post a Comment